Selidikilah

Selidikilah aku, ya Allah, dan kenallah hatiku, ujilah aku dan kenallah pikiran-pikiranku; lihatlah, apakah jalanku serong, dan tuntunlah aku di jalan yang kekal! Mazmur 139:23, 24

Jumat, 03 April 2020

MANFAAT FIRMAN TUHAN




MANFAAT FIRMAN ALLAH

1.      Yohanes 17:17
              Kuduskanlah mereka dalam kebenaran;  firman-
              Mu adalah kebenaran.

2.      Mazmur  119:105
              Firman-Mu itu Pelita bagi kakiku dan Terang
              bagi jalanku (

3.      Ibrani  4:12
              Sebab firman Allah hidup dan kuat dan lebih tajam dari pada pedang bermata dua mana pun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati kita

4.      Amsal 30 : 5
             Semua firman Allah adalah murni. Ia adalah
             Perisai bagi orang-orang yang berlindung
             pada-Nya.

5.      II Timotius 3:15
              Ingatlah juga bahwa dari kecil engkau sudah mengenal Kitab Suci yang dapat memberi hikmat kepadamu dan menuntun engkau kepada keselamatan oleh iman kepada Kristus Yesus.

6.      II Timotius 3:16
             Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran. 


HASIL DARI MANFAAT ALKITAB

II Timotius 3:17
Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik.

Kisah Para Rasul  6:7
Firman Allah makin tersebar, dan jumlah murid di Yerusalem makin bertambah banyak; juga sejumlah besar imam menyerahkan diri dan percaya.

Ibrani  4:12
Sebab firman Allah hidup dan kuat dan lebih tajam dari pada pedang bermata dua mana pun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati kita.

Yesaya  40:8

Rumput menjadi kering, bunga menjadi layu, tetapi firman Allah kita tetap untuk selama-lamanya."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar